Jumat, 29 Maret 2013


Pemprov Siapkan 5 M Lebih Untuk Jalan Pring

MN.Natuna – Jalan tembus sepanjang 4,2 kilo meter Penagi- Pring Bandarsyah di Natuna, tahun 2013 ini bakal dilelang, kegiatan peningkatan jalan lapis hotmix ini diprakarsai oleh Pemerintah Provinsi Kepri melalui dinas Pekerjaan Umum (PU). Adapun untuk pembangunan jalan ini menelan anggaran sekitar Rp 5 miliar lebih.

Hal ini disampaikan Gubernur Kepri H.M Sani dalam kunjungannya belum lama ini, menurutnya jalan tembus Pring, merupakan satu dari sekian banyak proyek untuk Natuna yang digelontorkan tingkat provinsi, untuk kepentingan masyarakat dan akses mobilitas pertumbuhan serta percepatan pembangunan.

Dalam pelaksanaannya, pemerintah provinsi dan tingkat kabupaten, sepakat untuk melakukan sharing anggaran kegiatan pembangunan jalan ini, sementara untuk pembangunan jembatannya dibebankan oleh Kabupaten, kegiatan ini ditargetkan rampung dan bisa digunakan pada tahun 2014 mendatang, karena jalan ini merupakan akses penghubung barang dan jasa untuk masyarakat di Ibukota Kabupaten dari pelabuhan Perhubungan Penagi.

Kepala Dinas PU Natuna Drs.Minwardi menyebutkan, untuk pembangunan jembatan sungai Pring, akan direalisasikan atas yang disepakati dengan Pemprov Kepri, namun demikian, kegiatan pembangunan jembatan ini tidak dapat dilaksanakan pada tahun 2013 secara bersamaan dengan pengerjaan jalan, mengingat, akan menghambat aktifitas alat berat dan angkutan bahan material.

Satu hal terpenting, saat ini Pemkab Natuna melalui dinas PU tidak memiliki kebutuhan anggaran yang dimaksud, karena belum dilakukan rancangan Detailed Engineering Design (DED) maupun pengerjaan fisiknya, sehingga akan dikerjakan pada tahun 2014 mendatang. Adapun tafsiran untuk pembangunan ini memerlukan pagu dana sekitar Rp 2 miliar lebih.        

Lebih jauh Minwardi juga menyebutkan, selain pembangunan fisik dari Provinsi Kepri, pemerintah pusat juga meluncurkan sujumlah proyek dari Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) Tahunn 2013 ini, yang mencapai total Rp136 miliar lebih diantaranya, peningkatan dan pelebaran jalan Cemaga- Sungai Ulu sepanjang 7,5 kilo meter, pembangunan hotmix 4 kilo meter, peningkatan overlay Ranai-Simpang Tanjung 2 kilo meter, overlay simpang Tanjung - Tg Datuk 12 kilo meter, pembangunan jalan simpang Tanjung- Tg Datuk 5 kilo meter, pembangunan jembatan Sei Mitan Rp10 miliar, jembatan Air Maran Desa Pengadah Rp6,8 miliar, jembatan Sei Bemban Rp6,8 miliar, jembatan Air Udang Desa Pengadah Rp3,3 miliar.    

Sedangkan pemkab Natuna tahun ini bakal melaksanakan pembukaan jalan Teluk Buton-Kelarik, sedangkan Batubi-Tapau-Selat Lampa, sekarang suduah mulai dirintis pemprov Kepri membuka jalan sepanjang 5 kilo meter dari Teluk Buton-Kelarik dengan anggaran sebesar Rp 5 miliar, tahun 2012 lalu dilaksanakan pembukaan jalan dari Kelarik –Teluk Buton yang menelan Rp 7 miliat, dengan total volume sepanjang 42 kilo meter.

Menyikapi maraknya komentar masyarakat soal kualitas pengerjaan jalan hotmix di Natuna, Minwardi menyebutkan, penyebabnya oleh pagu anggaran yang minim, sehingga hanya dilakukan satu lapis, idealnya untuk menahan beban tonase kendaraan bermotor diatas 8 ton, konstruksi jalan hotmix harus dikerjakan dua lapis. Sehingga mulai tahun ini, pola tersebut dalam pelelangan babkal dirubah spesifikasi volume kerjanya.

“ Lebih baik volumenya kecil, tapi kualitas pemakaian jauh lebih tahan, daripada seperti yang sudah-sudah, nanti dinas PU yang bakal mengambil kebijakan untuk merombak mekanismenya ditahun berjalan, karena yang kita lelang bukan pagu,”

Seperti proyek jalan yang dikerjakan dari pemerintah pusat, mengingat selama ini dinas melakukan pelelangan kegiatan berdasar survey tenaga konsultan perencanaan.(Hermann).    

Keterangan foto wajah : Kadis PU Kabupaten Natuna Drs Minwardi...................................................

Tidak ada komentar:

Posting Komentar